29 Oktober 2012

10/29/2012 - No comments

Proud To Be Indonesian

Banyak banget hal yang bisa bikin kita bangga jadi orang Indonesia. Selain kaya akan budaya, penduduk asli Indonesia sudah terkenal dengan sifat ramah tamahnya. Indonesia juga termasuk negara kepulauan, ini sangat menguntungkan buat kita yang suka banget berlibur ke pantai. Karena Indonesia memiliki pantai-pantai yang sangat indah dan terkenal sampai ke penjuru dunia. Saking bagusnya pemandangan alam di Indonesia, banyak banget turis asing yang berbondong-bondong datang ke Indonesia. So, apalagi yang membuat kita harus bangga jadi orang Indonesia? Coba cek beberapa fakta menarik tentang keuntungan menjadi orang Indonesia di bawah ini.

Beragam Makanan Tradisional
Karena terdiri dari beberapa suku dan memiliki rempah-rempah yang beragam. Orang Indonesia punya banyak kreasi makanan yang sangat enak dari berbagai macam daerah. Siapa yang enggak kenal nasi goreng? Makanan simple ini  termasuk dalam jajaran makanan Indonesia paling dicari, lho. Belum lagi sate ayam, lontong sayur, gado-gado, coto Makassar, gudeg, daaaaaan masih banyak lagi makanan Indonesia yang enak ditambah dengan aneka macam sambal. Kita bisa puas makan tanpa harus pusing besok mau makan apa ya. Betul enggak?

Pemandangan Eksotis
Liburan ke luar negeri memang keren, tapi keliling Indonesia enggak kalah keren, lho! Karena bisa membuat kita makin tahu kalau Indonesia punya banyak banget tempat oke buat liburan. Coba aja Pulau Komodo, ada banyak pantai keren kayak Pink Beach yang terkenal dengan aneka ikan dan terumbu karangnya. Ada juga gunung Bromo yang berlokasi di Jawa Timur. Keindahan alam dan lautan pasirnya memiliki daya tarik sendiri untuk wisatawan lokal maupun asing, dan yang masih menjadi tujuan favorit turis asing yaitu Pantai Kuta, Bali.

Cuaca Bersahabat
Indonesia memang hanya punya dua musim, yaitu musim kemarau dan musim hujan. Tapi jangan salah, justru kita bisa bersyukur dengan dua musim di Indonesia ini. Karena kita bisa bebas melakukan aktivitas di luar ruangan dengan teman-teman tanpa harus takut kedinginan dan kena badai salju. Sinar matahari disini juga hangat, percaya deh orang-orang di negara empat musim aja pengin banget punya iklim kaya di Indonesia. Contohnya DEV, artis luar yang sempat mampir di Indonesia. Dia bilang "I really love the weather." Wow!

Warisan Budaya
Enggak usah diragukan, Indonesia memiliki banyak warisan budaya bersejarah yang sudah diakui sebagai warisan budaya dunia oleh UNESCO. Sebut saja Candi Borobudur, Subak, Tari Saman, Wayang, Angklung dan masih banyak lagi. Keren banget khan?

Sumber Daya Alam
Selain kaya budaya dan pemandangan alam, Indonesia sangat kaya akan sumber daya alamnya. Banyak banget sumber daya alam yang ada di Indonesia dan bisa diberdayakan oleh masyarakatnya. Indonesia adalah penghasil gas alam, timah, minyak sawit, dan masih banyak lagi yang tak pernah habis untuk digali.


0 komentar:

Posting Komentar